Rabu, 06 Juni 2012

PAUD - MITRA LBI MENOREHKAN PRESTASI, MEMBAWA PULANG 4 PIALA

Hari ini, telah digelar Festival Kreativitas Anak, siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) tingkat Kabupaten Grobogan dalam rangka Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2012. Acara ini diselenggarakan oleh Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (HIMPAUDI) Kabupaten Grobogan yang bekerjasama dengan Himpaudi kecamatan se - Kabupaten Grobogan. Program kerja organisasi profesi ini didukung pula oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan dalam pelaksanaannya.


Bertempat di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Purwodadi, acara telah berjalan dengan sukses dan baik. Ini merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan oleh organisasi profesi pendidik dan tenaga kependidikan PAUD dalam rangka menumbuhkembangkan potensi dan kreativitas anak didik usia dini untuk mengasah mental dan pengetahuannya dalam bermain sambil belajar.

Diikuti oleh perwakilan dari tiap-tiap kecamatan se - Kabupaten Grobogan, yang mewakilkan siswa didiknya dalam 9 jenis lomba yang digelar. Acara ini disambut dengan antusias tinggi oleh para pengelola, pendidik, tenaga kependidikan, serta orang tua siswa untuk menyaksikan dan mendampingi secara langsung kegiatan yang produktif ini.

Lembaga Bakti Indonesia, yang kini telah memiliki 14 mitra binaan lembaga penyelenggara PAUD Nonformal, 37 PAUD Formal, serta 5 UPT PAUD yang tersebar di hampir seluruh wilayah Kecamatan Grobogan, ikut andil dalam pagelaran dimaksud. 

Dengan mengirimkan delegasinya ke 9 cabang lomba ini yang kali ini diwakili oleh:
  1. Kelompok Bermain Bintang Timur (Kel. Grobogan) 1 siswa untuk lomba halang rintang;
  2. Kelompok Bermain Bina Bangsa (Desa Tanggungharjo) 1 siswa untuk lomba bakiak;
  3. Kelompok Bermain Tunas Harapan (Desa Getasrejo) 3 siswa untuk lomba konser alat musik dapur;
  4. Kelompok Bermain Mekar Indah (Kel. Grobogan) 1 siswa untuk lomba memasang kancing dan memakai seragam;
  5. TPQ. Nurul Burhan (Desa Tanggungharjo) 1 siswa untuk lomba geguritan;
  6. TPQ. Nurul Huda (Desa Getasrejo) 1 siswa untuk lomba kreasi keping;
  7. TPQ. Futuhiyah (Desa Lebengjumuk) 2 siswa untuk lomba estafet air;
  8. Pos Paud Mawar (Desa Ngabenrejo) 1 siswa untuk lomba memilah biji-bijian;
  9. Pos Paud Anak Emas (Desa Tanggungharjo) 1 siswa untuk lomba melukis tampah.
Apresiasi yang setinggi-tingginya patut disampaikan kepada seluruh pengelola PAUD Kecamatan Grobogan, oleh karena dengan keswadayaannya, baik dana, waktu, maupun tenaga, tetap berperan aktif serta bersemangat untuk mengedepankan kualitas dalam unjuk gigi di tingkat kabupaten.
Alhasil, sekalipun Himpaudi Kecamatan Grobogan baru berumur 3 bulan, telah mampu menunjukkan prestasi di tingkat Kabupaten dengan mengantongi 4 piala untuk berbagai jenis lomba, diantaranya:
  1. Juara II Lomba Halang Rintang (Kelompok Bermain Bintang Timur - Kel. Grobogan) yang diwakili oleh Siswa Artika Aulia Sabila;
  2. Juara III Lomba Bakiak (Kelompok Bermain Bina Bangsa - Desa Tanggungharjo) yang diwakili oleh Siswa Tasya Nuria Milati;
  3. Juara Harapan II Lomba Memilah Biji-Bijian (Pos Paud Mawar - Desa Ngabenrejo) yang diwakili oleh Siswa Andini Novita Fatarani;
  4. Juara Harapan III Lomba Konser Alat Musik Dapur (Kelompok Bermain Tunas Harapan - Desa Getasrejo) yang diwakili oleh Siswa Fanny Nailatul Izzah, Ridwan Fadhil Rizqullah, dan Erlanda Elang Pradipta Salim.
Selamat atas prestasi yang diraih, semoga dapat memacu seluruh pengelola, pendidik, tenaga kependidikan, serta para pengampu Pendidikan Anak Usia Dini dalam berkarya, mendidik, mengelola, serta mempelopori terciptanya PAUD masuk desa hingga mampu mendapatkan pencapaian besar untuk layanan pendidikan bagi seluruh lapisan masyarakat. 

Prestise melalui prestasi awal serta kepercayaan masyarakat terhadap lembaga penyelenggara PAUD jelas akan didapat. Kerjasama strategis antara UPTD Pendidikan Kec. Grobogan, HIMPAUDI Kec. Grobogan, Pusat Kerja Gugus (PKG) PAUD Kec. Grobogan dengan LEMBAGA BAKTI INDONESIA telah berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan. Kiranya, jalinan kemitraan terus mampu diupayakan dalam berbagai program peningkatan sumber daya manusia melalui keluarga besar PENDIDIKAN ANAK USIA DINI.

1 komentar:

  1. jiwa pendidik telah melekat erat dijiwa pendidik paud nf yang ada dalam organisasi himpaudi berkat bimbingan dinas uptd pendidikan dan dinas pendidikan kabupaten juga ketua himpaudi kabupaten grobogan yang bijaksana

    BalasHapus